Hakim PN Bojonegoro Bapak Hario Purwo Hantoro, S.H., M.H. Menghadiri kegiatan undangan pelaksanaan Kunjungan Kerja Tim Wasev ( Pengawasan dan Evaluasi ) TMMD Ke-120 TA. 2024 yang dipimpin Mayjen TNI Dian Sundiana, S.E.,M.M (As Ops Kasad) TMMD di Kabupaten
[Bojonegoro, 28 Mei 2024] :
Bertempat di Kodim 0813 Bojonegoro. Hakim Pengadilan Negeri Bojonegoro Bapak Hario Purwo Hantoro, S.H., M.H. Menghadiri kegiatan undangan pelaksanaan Kunjungan Kerja Tim Wasev ( Pengawasan dan Evaluasi ) TMMD Ke-120 TA. 2024 yang dipimpin Mayjen TNI Dian Sundiana, S.E.,M.M (As Ops Kasad) TMMD di Kabupaten Bojonegoro.
Dalam kesempatan tersebut, Komandan Kodim 0813 Letkol Czi Arief Rochman Hakim, S.E., M.M. bersama jajaran Forkompimda sambut dan ucapkan selamat datang kepada Tim di Kabupaten Bojonegoro.
“Kunjungan ini untuk mengukur kinerja Satgas TMMD di wilayah, mulai dari tahap perencanaan, persiapan, pelaksanaan, serta memastikan seluruh program dapat selesai 100 persen dengan tepat waktu,”
Kegiatan TMMD selain untuk membantu percepatan pembangunan di daerah juga untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat serta sebagai sarana untuk mempererat kemanunggalan TNI-Rakyat.
Komandan Kodim 0813 Letkol Czi Arief Rochman Hakim, S.E., M.M. yang juga selaku Penanggung Jawab Keberhasilan Pelaksanaan (PKP) TMMD ke-120 wilayah Kodim 0813/Bjn mengatakan TMMD merupakan program kerjasama antara TNI dan Pemerintah Daerah, yang bertujuan untuk membantu meringankan kesulitan masyarakat pedesaan.
Menuju Pengadilan Unggul dan Tangguh